RANFUSONGO.DESA.ID - Pemerintah Desa Randusongo, Kecamatan Gerih, Kabupaten Ngawi, pada, Rabu (28/22) menyalurkan insentif kepada guru TK Dharma Wanita se-Desa Randusongo di Kantor Desa Randusongo.
Kepala Desa Randusongo, Edi Susilo, s. Sos dalam sambutannya menuturkan bahwa dana insentif ini bersumber dari Dana Desa bidang Pendidikan setelah penetapan APBDes T.A 2021
"Pembagian insentif ini merupakan realisasi Anggaran Pendatapan Belanja Desa (APBDes) 2021 Dana Desa bidang pendidikan. Kami berupaya ditahun yang akan datang lebih memerhatikan sehingga pemberian insentif di tahun yang akan datang lebih layak lagi,"Jelas, Edi Susilo.
Kepala Desa Randusongo, Edi Susilo, S. Sos, juga menegaskan bahwa pemberian insentif ini adalah salah satu bentuk perhatian pemerintah kepada para guru TK Dharma Wanita yang ada di desa Randusongo.
“Pada tahun ini Pemerintah Desa Randusongo baru bisa memberikan insentif di termin kedua kepada guru TK Dharma Wanita sejumlah 9 (Sembilan) guru dengan besaran Rp200.000,- per-guru,” tegas Edi Susilo.
“Saya berharap dengan adanya perhatian khusus ini akan lebih memberikan semangat untuk para guru TK Dharma Wanita Randusongo dalam mencerdaskan peserta didiknya dalam mempersiapkan masa depan yang lebih baik", ungkap Edi Susilo.
Ungkapan rasa terima kasih dan bersyukur dari perwakilan guru TK Dharma Wanita I, Sumartin, S. Pd, kepada Kepala Desa Randusongo, Edi Susilo, S. Sos, serta semua perangkat desa atas perhatiannya kepada semua guru TK Dharma Wanita dengan memberikan insentif serta motivasi mencerdaskan anak-anak bangsa khususnya di Desa Randusongo.