RANDUSONGO.DESA.ID - Desa Randusongo yang memiliki enam dusun serta mempunyai wilayah teritorial dengan sebanyak 35 Rukun Tangga (RT) dan 6 Rukun Warga (RW), mendapatkan Bantuan Keuangan (BK) dari Kabupaten Ngawi sebesar Rp2.400.00,- per-tahun dan biaya operasional Rp100.00,- di akhir T. A 2022.
Kepala Desa Randusongo, Edi Susilo, S. Sos, dalam sambutannya, sangat berterima kasih kepada semua bapak ibu RT RW yang telah menghadiri undangan disini, tepatnya di Pendopo Balai Pertemuan Kantor Desa Randusongo, Kecamatan Gerih, Kabupaten Ngawi, pada, Rabu (28/12), dalam acara pembagian insentif atau realisasi BK dan operasional 35 RT dan 6 RW se-Desa Randusongo.
Bantuan Keuangan (BK) dan operasional RT RW tahun ini, sudah selayaknya diberikan kepada semua Ketua RT RW yang sudah membantu tugas dari Pemerintah Desa (Pemdes) Randusongo. Walaupun saat ini kenerja RT RW sudah baik, semoga kedepannya bisa lebih baik lagi dalam meningkatkan kinerja di wilayah masing-masing,"Ungkap, Edi Susilo.
Diharapkan semua program Pemerintah Desa Randusongo di Tahun 2023 mendatang, bapak ibu RT RW, ikut berkontribusi serta bisa disengkuyung bersama-sama dalam kegiatan seperti membangun desa dengan prioritas yang telah ditetapkan.
“ Bantuan Keuangan (BK) dan operasional RT RW ini, sekiranya dapat disyukuri dan dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya, meskipun jumlahnya masih jauh dibandingkan dengan pengabdian bapak ibu selama ini, “ Arahannya.